Olah
Raga Di Hari Minggu Pagi.
Sebenarnya
sudah sejak lama saya menunggu acara olah raga pada minggu pagi yang
diselenggarakan oleh Ibu-Ibu Pengurus Lingkungan, meskipun hanya sekedar joging
atau jalan-jalan. Saya sadar bahwa olah raga itu sangat penting untuk menjaga kebugaran
tubuh kita, sementara selama ini saya hampir tidak pernah melakukannya. Apalagi
usia sudah semakin bertambah, apabila tidak diimbangi dengan olah raga teratur
maka tubuh akan mudah lelah dan payah. Bawaannya malas selalu, lemas dan
ujung-ujungnya ngantuk, terus pingin tidur deh.
Maka sembari menunggu agenda
tersebut saya harus berolah raga. Apa saja. Karena olah raga banyak
manfaatnya, antara lain: bisa untuk meningkatkan stamina, melawan penyakit
bahkan menurunkan berat badan. Salah satu ide saya adalah mengajak teman pada
minggu pagi untuk keluar rumah. Pagi selepas subuh, dimana udara masih sangat
segar dan bersih. Terserah, mau joging atau sekedar jalan-jalan sambil
menikmati pemandangan.
Sebenarnya
olah raga bisa dilakukan dimana dan kapan saja ya, tidak harus keluar rumah dan
tidak harus juga di pagi hari. Kita bisa berolah raga didalam rumah, misalnya
mengayuh sepeda statis atau main tali di halaman, dan itu bisa dilakukan kapan
saja kita punya waktu luang. Bahkan sebenarnya olah raga yang paling murah
meriah adalah melakukan aktivitas pekerjaan rumah tangga, seperti menyapu,
mencuci dan lain-lain.
Sepertinya
saya harus merencanakan lagi kegiatan seperti ini dilain hari. di minggu pagi
berikutnya atau kapan saja. Semoga masih banyak waktu dan kesempatan didepan.
"Kerja
itu penting, tapi istirahat jauh lebih penting. Usia memang di tangan Tuhan,
tapi kesehatan di tangan kita sendiri."
"Dengan olah raga dapat membangun
disiplin, percaya diri, dan merubah kebiasaan dari malas untuk mau
berbuat yang baik dan bermanfaat.
SEHAT
ITU MAHAL ...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar